Adrenoglukokortikoidum Artinya? Dampak pada Sistem Endokrin

Adrenoglukokortikoidum Artinya – Istilah adrenoglukokortikoidum mungkin terdengar asing bagi sebagian orang, tetapi dalam dunia medis dan farmakologi, istilah ini memiliki peran yang sangat penting. Secara umum, adrenoglukokortikoidum mengacu pada hormon glukokortikoid yang diproduksi oleh kelenjar adrenal dan memiliki efek signifikan terhadap metabolisme, sistem kekebalan tubuh, serta respons tubuh terhadap stres. 

Dalam artikel ini, kita akan membahas arti dari adrenoglukokortikoidum, fungsinya dalam tubuh, serta dampaknya terhadap sistem endokrin.

Adrenoglukokortikoidum Artinya dan Definisinya

Secara etimologi, istilah adrenoglukokortikoidum terdiri dari beberapa kata kunci andreo, gluko, dan kortikoid. Dimana adreno merujuk pada kelenjar adrenal, dan gluko berkaitan dengan metabolisme glukosa. Sedangkan kortikoid mengacu pada steroid yang diproduksi oleh korteks adrenal.

Jadi, adrenoglukokortikoidum artinya kelompok hormon steroid yang diproduksi oleh korteks adrenal dan memiliki efek utama dalam regulasi metabolisme glukosa serta respons tubuh terhadap stres dan peradangan.

Fungsi Adrenoglukokortikoidum dalam Tubuh

Adrenoglukokortikoidum artinya  memiliki berbagai fungsi penting dalam tubuh manusia, antara lain:

  1. Regulasi Metabolisme Hormon glukokortikoid seperti kortisol berperan dalam metabolisme glukosa, protein, dan lemak. Kortisol membantu meningkatkan kadar glukosa darah dengan memecah glikogen dalam hati serta menghambat penggunaan glukosa oleh jaringan lain. Ini merupakan mekanisme penting dalam menjaga keseimbangan energi, terutama dalam kondisi stres.
  2. Respons terhadap Stres Ketika tubuh menghadapi stres fisik atau emosional, kelenjar adrenal melepaskan kortisol untuk membantu tubuh beradaptasi. Kortisol meningkatkan tekanan darah, meningkatkan energi, dan mengurangi peradangan, sehingga tubuh dapat bertahan dalam situasi darurat.
  3. Pengaruh terhadap Sistem Kekebalan Tubuh Adrenoglukokortikoidum memiliki efek imunosupresif, yang berarti dapat menekan aktivitas sistem kekebalan tubuh. Oleh karena itu, hormon ini sering digunakan dalam pengobatan penyakit autoimun dan kondisi peradangan kronis seperti asma, lupus, dan rheumatoid arthritis.
  4. Regulasi Keseimbangan Elektrolit dan Cairan Kortisol juga memiliki pengaruh terhadap keseimbangan natrium dan kalium dalam tubuh. Ini berkontribusi pada pengaturan tekanan darah serta fungsi ginjal.

Baca Juga: Obat Glukokortikoid vs. Kortikosteroid Lain: Apa Perbedaannya?

Dampak Adrenoglukokortikoidum pada Sistem Endokrin

Sistem endokrin adalah jaringan kelenjar yang mengatur berbagai fungsi tubuh melalui pelepasan hormon. Adrenoglukokortikoidum artinya berdampak terhadap sistem endokrin, berikut diantaranya: 

Kelenjar hipotalamus dan hipofisis mengontrol sekresi kortisol melalui sumbu hipotalamus-hipofisis-adrenal (HPA axis). Ketika kadar kortisol tinggi, hipotalamus akan mengurangi pelepasan hormon pelepas kortikotropin (CRH) yang merangsang hipofisis untuk melepaskan hormon adrenokortikotropik (ACTH). Kemudian ACTH merangsang korteks adrenal untuk memproduksi kortisol. 

Jika kadar kortisol tinggi, maka CRH dan ACTH akan ditekan sebagai bagian mekanisme umpan balik negatif. Penggunaan glukokortikoid sintetik yang berlangsung lama dapat membuat tubuh mengalami supresi adrenal, dimana kelenjar adrenal berhenti memproduksi kortisol secara alami. Serta penghentian glukokortikoid secara tiba-tiba dapat menyebabkan terjadinya insufisiensi adrenal yang berbahaya 

Kadar kortisol yang tinggi dapat menghambat produksi hormon gonadotropin, yang berperan dalam produksi hormon seks seperti estrogen dan testosteron. Kondisi ini dapat menyebabkan gangguan menstruasi pada wanita. Sedangkan pada pria dapat menyebabkan penurunan jumlah sperma, disfungsi ereksi, dan kehilangan massa otot. 

Tingginya kadar kortisol dalam tubuh dapat mengganggu ovulasi pada wanita dan meningkatkan risiko infertilitas. Kondisi medis ini yang menunjukkan ketidakmampuan pasangan suami-istri untuk hamil setelah usaha dalam mencapai kehamilan. Diagnosa infertilitas biasanya setelah satu tahun berusaha untuk hamil. 

Kelebihan adrenoglukokortikoidum dalam tubuh dapat menyebabkan sindrom Cushing, yang ditandai dengan:

  • Peningkatan berat badan, terutama di bagian wajah dan perut.
  • Kelemahan otot dan osteoporosis, akibat kortisol berlebih yang mempercepat proses resorpsi tulang. Sehingga menjadi penyebab kerapuhan tulang dan meningkatkan resiko patah tulang. 
  • Tekanan darah tinggi.
  • Gangguan suasana hati, seperti kecemasan atau depresi.

Sindrom ini dapat terjadi akibat penggunaan kortikosteroid jangka panjang atau produksi kortisol berlebih oleh kelenjar adrenal. 

Sebaliknya, jika produksi kortisol terlalu rendah, tubuh dapat mengalami insufisiensi adrenal, yang dapat berakibat fatal. Gejalanya meliputi:

  • Kelelahan ekstrim.
  • Tekanan darah rendah.
  • Mual dan muntah.
  • Hipoglikemia (gula darah rendah).

Insufisiensi adrenal dapat terjadi akibat penghentian mendadak penggunaan kortikosteroid atau gangguan pada kelenjar adrenal.

Penggunaan Adrenoglukokortikoidum dalam Pengobatan

Adrenoglukokortikoidum artinya sering digunakan dalam pengobatan berbagai kondisi medis. Karena efeknya yang kuat terhadap peradangan dan sistem kekebalan tubuh, antara lain:

  • Penyakit autoimun – Kondisi dimana sistem kekebalan pada tubuh seseorang menyerang tubuhnya sendiri. Dimana seharusnya sistem kekebalan berfungsi sebagai penjaga tubuh dari serangan organisme asing dengan melepas protein yang disebut antibodi untuk perlawanan. 

Seperti lupus yang mempengaruhi hampir seluruh tubuh dengan gejala seperti demam, nyeri dan otot, ruam kulit, kulit sensitif, sariawan, bengkak pada tungkai, sakit kepala, nyeri dada, kejang, sesak napas, pucat, dan perdarahan. 

  • Gangguan pernapasan – Seperti asma dan penyakit paru obstruktif kronis atau PPOK.
  • Alergi berat – Alergi merupakan gangguan hipersensitivitas dalam sistem kekebalan tubuh, sebagai respon terhadap zat yang tidak berbahaya di lingkungan. Beberapa contoh dari reaksi alergi berat seperti: Syok anafilaksis, reaksi anafilaktoid, dan edema angioneurotik.

Syok anafilaksis merupakan gejala alergi berat yang dapat menyebabkan tekanan darah rendah, hal ini bisa mengancam jiwa apabila tidak dikenali dan diatasi tepat waktu. Penyebabnya bisa dari makanan, sengatan atau gigitan serangga, alergi obat, atau produk darah selama transfusi. 

  • Gangguan endokrin – Seperti insufisiensi adrenal.

Penggunaan obat berbasis adrenoglukokortikoidum harus di bawah pengawasan medis karena efek samping yang dapat berbahaya jika tidak digunakan dengan benar. Seperti hipertensi, osteoporosis, dan diabetes. 

Baca Juga: Fungsi Hormon Steroid dan Pengaruhnya dalam Metabolisme?

Produk Kesehatan Berkualitas – Beligas

Adrenoglukokortikoidum artinya hormon steroid yang diproduksi oleh kelenjar adrenal dan memiliki peran penting dalam metabolisme, respons terhadap stres, serta regulasi sistem kekebalan tubuh. Meskipun memiliki manfaat yang luas, kelebihan atau kekurangan hormon ini dapat menyebabkan gangguan kesehatan serius, termasuk sindrom Cushing dan insufisiensi adrenal.

Pemahaman tentang adrenoglukokortikoidum sangat penting bagi tenaga medis dan pasien yang menjalani terapi hormon steroid. Dengan penggunaan yang tepat dan terkontrol, manfaatnya dapat dioptimalkan tanpa meningkatkan risiko efek samping yang berbahaya. Oleh karena itu, jika kamu memerlukan terapi berbasis glukokortikoid, pastikan untuk selalu berkonsultasi dengan dokter agar dosis dan durasi penggunaannya sesuai dengan kebutuhan medis kamu.

Buat kamu yang tertarik dengan produk-produk kesehatan dengan kualitas tinggi untuk mendukung gaya hidup aktif dan bantu capai potensi fisik terbaik. Beligas Pharmaceuticals bisa menjadi pilihan terbaik, dengan produksi farmasi yang aman, efektif, dan terpercaya. 

Berbagai produk unggulan yang dapat mendukung kesehatan, dengan kualitas dan keamanan terjamin. Produk Beligas Pharmaceuticals yang terus berinovasi memenuhi kebutuhan masyarakat, dengan produk berkualitas yang teruji, standar keamanan dan kepatuhan international, inovasi berdasarkan penelitian ilmiah, dan dukungan profesional untuk pelanggan seluruh dunia. 

Kunjungi kami untuk konsultasi lebih lanjut dengan Beligas dan dapatkan produk kesehatan terbaik dan cocok untukmu!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top